Saturday, April 2, 2016

10 Alasan Kenapa Berbincang Tentang Hasrat Dengan Pasanganmu akan Membuat Hubungan Intim Lebih Baik


Dalam suatu hubungan, komunikasi memang salah satu hal yang utama. Mengungkapkan keinginan masing-masing menjadi hal yang harus dilakukan setiap pasangan. Jika menahan terlalu lama, biasanya akan merusak sebuah hubungan.
Nah, bila kamu ataupun pasanganmu kurang berkomunikasi, maka kalian akan sadar bahwa kondisi di atas ranjang juga tidak berjalan dengan baik. Maka, Informasi gallery punya 10 alasan untuk kamu memulai ungkapkan hasratmu.

1. Kalian bisa tahu apa yang membuat masing-masing dari kalian “On”!



Hubungan intim tidak bisa dilakukan begitu saja bukan? Butuh proses untuk membangkitkan hasrat untuk berhubungan, betul? Maka dari itu, membicarakan hasrat dan keinginan serta apa yang membuatmu terangsang akan sangat membantu seks.

2. Selain apa yang disuka, bisa juga apa yang kamu tidak suka.




Kamu bisa mengungkapkan pandanganmu tentang tindakan dia yang kamu kurang sukai. Begitu juga dengan dia. Maka, dengan pengertian itu hubungan intim kalian akan berjalan dengan baik.

3. Lelaki lebih suka kalau cewek bisa terbuka soal ini.




Terkadang, lelaki bingung harus bertindak seperti apa jika kamu tidak katakan. Jangan malu untuk berdiskusi dengan pasanganmu. Hal itu harus kamu lakukan agar pasanganmu bisa memahami kamu dan membahagiakanmu.

4. Fantasi kalian saat di atas ranjang juga akan terwujud.






Bicarakan apa yang mau kalian tambahkan dalam hubungan intim. Kalian sukarole play? Ungkapkan lebih baik, karena dengan keterbukaan justru pasangan akan lebih mudah untuk memuaskanmu.

5. Kalian bukan sekadar seks, tapi juga bertukar rasa cinta.


Dengan keterbukaan, pasangan akan lebih paham untuk memuaskan satu sama lain. Jadi kamu bukan sekadar seks biasa, tapi juga menunjukkan cinta dan sayang pada pasangan.


6. Pasangan bisa memahami kondisimu.







Misalkan, kamu sedang tidak mood, hasratmu sedang tidak enak untuk berhubungan. Ungkapkanlah, karena dengan begitu, pasangan lebih paham dengan maksudmu selama ini. Agar hubungan seks kalian berakhir win-win.

7. Hasrat yang dibagikan akan membuat hubungan intim kalian semakin ‘seru’.





Kalian tidak akan membosankan satu sama lain seperti dulu lagi. Hubungan seks kalian lebih menyenangkan. Hubungan seks kalian semakin hot karena mampu memahami dan memuaskan satu sama lain.

8. Seks bukan lagi jadi hal yang membuatmu stres.


Kamu yang jarang memuaskan pasangan pasti selalu mencari cara untuk memenuhi hal itu. Maka dengan saling berbincang tentang hasrat, rasa stresmu karena tidak mampu memuaskan si dia akan hilang.

9. Rasa sayang kalian semakin besar kepada satu sama lain.




Tidak bisa dipungkiri kalau kamu mampu memuaskan pasangan, kebahagiaan dan rasa cinta pun akan semakin besar. Pasanganmu akan sadar bahwa kamu adalah orang yang tepat. Orang yang bisa diandalkan.

10. Pada akhirnya yang terpenting adalah komunikasi dan hubungan kalian akan terjaga dengan baik.




Pasanganmu akan sedih jika tahu kalau dia tidak bisa memuaskanmu. Atau selama ini kamu berpura-pura untuk 'puas' dengan apa yang dilakukan padamu. Dia akan lebih terpukul ketika tahu kamu memalsukan hal-hal tersebut. Jadi mulai dari sekarang cobalah untuk terbuka.

Pada akhirnya, komunikasi memang menjadi poin penting dalam suatu hubungan. Kemudian, akan memengaruhi bagaimana kondisimu dengan pasangan di ranjang. Jadi, ungkapkanlah hasrat dan kemauanmu, jangan ragu, karena kalian akan merasakan seks yang lebih hot nantinya.

About us

About Author

Naveed Iqbal

Naveed is freelance web designer. He loves to play with javaScript and other programming codes.